26.7 C
Jakarta
26, April, 2024
JurnalPost.comCitizen ReporterPentingnya Pemilihan Desain Dalam Kegiatan UMKM

Pentingnya Pemilihan Desain Dalam Kegiatan UMKM

Jurnalpost – Di era globalisasi pada saat ini, kondisi perekonomian dan persaingan pasar yang semakin ketat menuntut masyarakat ataupun pemilik usaha untuk mampu memanfaatkan sumber daya yang ada secara optimal, termasuk menciptakan sebuah produk baru dimana pemilik usaha harus mampu membuat konsumen tertarik dengan produk yang dibuat.

Dalam pemilihan desain sangat berpengaruh terhadap UMKM karena desain menarik memiliki daya tarik tersendiri bagi konsumen. Terdapat dua jenis desain yaitu desain produk dan desain jasa. Dalam artikel ini berfokus pada desain produk.

Desain Produk

Produk diartikan sebagai barang ataupun sebagai kepuasan yang ditawarkan UMKM kepada konsumen. Desain produk adalah proses menciptakan produk baru yang akan dijual oleh perusahaan untuk pelanggan. Daya  tarik suatu produk tidak bisa terlepas dari kemasannya karena kemasan pengaruh  utama secara langsung terhadap konsumen. Desain produk harus disesuaikan dengan target  pasar yang dipilih. Setiap konsumen memiliki kriteria tersendiri. Untuk memenuhi kepuasan konsumen maka UMKM harus berfokus pada pengembangan dalam mencapai keunggulan bersaing. Dalam mencapai keunggulan bersaing UMKM harus memiliki strategi bisnis yang terdiri dari :

  1. Pembedaan (diferensiasi), 
  2. Biaya rendah (kepemimpinan biaya) , 
  3. Respon cepat (rapid respon) atau 
  4. Kombinasi dari ketiga strategi diatas. 

 

Apa saja permasalahan yang terjadi  pada desain produk  ?

  1. Desain yang tangguh 

Desain yang tangguh merupakan produk yang dirancang sedemikian rupa sehingga terdapat variasi pada produk dan tidak berdampak banyak pada produk akhir. Dengan kata lain sebuah desain yang dapat diproduksi sesuai dengan permintaan walaupun pada kondisi yang tidak memadai pada proses produksi. 

  1. Desain Modular 

Desain modular adalah bagian atau komponen sebuah produk dibagi menjadi beberapa komponen yang dapat digantikan dengan mudah.

  1. Computer Aided Design

Computer aided design adalah penggunaan sebuah komputer secara interaktif untuk mengembangkan dan mendokumentasikan sebuah produk. 

  1. Computer Aided Manufacturing 

Computer aided manufacturing adalah penggunaan teknologi informasi dalam mengendalikan mesin. 

  1. Teknologi Virtual Realitas

Teknologi virtual realitas adalah komunikasi secara tampilan digunakan untuk  menggantikan kenyataan dan biasanya pengguna dapat merespon secara interaktif. 

  1. Analisis Nilai 

Analisis nilai merupakan tinjauan atas produk yang berhasil dilakukan selama berlangsungnya proses produksi. 

  1. Desain yang ramah lingkungan 

Desain yang ramah lingkungan merupakan perancangan produk yang meminimalkan limbah bahan baku terhadap permasalahan lingkungan yang sangat luas pada proses produksi. Cara yang dapat dilakukan antara lain dengan: 

    1. Membuat produk yang dapat didaur ulang 
    2. Menggunakan bahan baku yang dapat di daur ulang. 
    3. Menggunakan komponen yang tidak membahayakan. 
    4. Menggunakan komponen yang lebih ringan. 
    5. Menggunakan energi yang lebih sedikit. 
    6. Menggunakan bahan baku yang lebih sedikit. 

Rekomendasi untuk anda

Jangan Lewatkan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini