33.4 C
Jakarta
24, April, 2024
JurnalPost.comOtomotifJalin Silaturahmi, Pengda HTCI Sultan Batara Gelar Nongkrong Bareng Merdeka di Malino

Jalin Silaturahmi, Pengda HTCI Sultan Batara Gelar Nongkrong Bareng Merdeka di Malino

Nongkrong Bareng Merdeka

MALINO, JURNALPOST – Komunitas Club Motor Indonesia Pengda HTCI Sultan Batara Gelar Nongkrong Bareng Merdeka di Buttatoa, Kel. Bulutana, Kecamatan Tinggi Moncong, Malino Gowa, Sulawesi Selatan. Kegiatan ini berlansung selama 2 Hari Sabtu – Minggu 20/09/2020.

Kegiatan Nongkrong Bareng Merdeka dikuti oleh 13 Club dibawah naungan Pengda HTCI Sultan Batara (Honda Tiger Club Indonesia Sulawesi Selatan, Barat dan Tenggara).

Ketua pengda HTCI sultan batara Moh. Rahmat berharap kedepannya agar tiap kabupaten di Sulawesi Selatan, Barat dan Tenggara memiliki Club Motor dibawah Naungan HTCI. Ia juga menambahkan bahwa bagi tiap komunitas di Kabupaten diperbolehkan mencetak baju masing di daerahnya jika ada konveksi namun harus tetap konfirmasi ke Pihak Pengda HTCI Sultan Batara.

“Jangan kita jadikan Pengda HTCI Sultan Batara sebagai ajang untuk mencari keuntungan, akan tetapi bagaima cara kita menghidupkan perkumpulan ini” Ujar Moh. Rahmat disela-sela pembukaan Nongkrong Bareng Merdeka.

Kegiatan yang ini juga dimeriahkan oleh musisi lokal Malino dan dilanjutkan dengan kegiatan perkenalan dari tiap-tiap perwakilan club dan dihibur oleh salah satu Youtuber komedian Makassar Satriadi Mulyadi yang akrab disapa Adi Basto yang juga sebagai Anggota Komunitas Club Motor Tiger Makassar.

Pengda HTCI Sultan Batara

Kegiatan Nongkrong Bareng Merdeka ditutup dengan penyerahan sertifikat kepada club yang hadir dan tiga club yang baru bergabung sudah dinyatakan resmi masuk menjadi anggota Honda Tiger Club Indonesia diantaranya Neo-Patric, Trial Pinrang, TRMC Maros.

Saya selaku penasehat Neo Patric mengucapkan terima kasih atas kerjasamanya dan supportnya selama ini dan akhir perjuangan membuahkan hasil terdaftarnya Neo Patric sebagai anggota penuh di HTCI. Dan saya harapkan tetap semangat dan gass terosss. Jangan lupa bahagia ” Ujar Bro Amin.

Rekomendasi untuk anda

Jangan Lewatkan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini